
4 Courses
MM24R1
Setelah mengikuti
perkuliahan Digital Business and E-Commerce Management ini, mahasiswa diharapkan mempunyai kemampuan dalam
menganalisis dan menyusun strategi terkait kegiatan manajemen Bisnis Digital dan Manajemen E-Commerce di sebuah organisasi. Mata kuliah ini secara umum membahas
mengenai Introduction of digital business and e-commerce, strategy and
application, dan digital business and e-commerce management implementation. Mata Kuliah ini mempelajari
bagaimana manajemen
bisnis/organisasi mengaplikasikan teknologi digital dan media untuk
memperbaiki daya kompetisi organisasi melalui optimalisasi proses internal
dengan on-line dan saluran tradisional ke market dan supply dan bagaimana
mengelola semua tipe transaksi elektronik antara organisasi dan stakeholder
baik transaksi keuangan ataupun pertukaran
informasi atau jasa lainnya. Pembelajaran dilaksanakan
dengan metode study kasus, presentasi dan diskusi
kelompok membahas kasus-kasus
manajemen bisnis digital dan e-commerce terkini dan melakukan simulasi dan
analisis terhadap aspek bisnis dan manajemennya berdasarkan teori-teori yang
diberikan. Penilaian dilakukan berdasarkan pemahaman teori melalui quiz/test,
kemampuan analisis dari diskusi kelompok dan presentasi serta evaluasi dari
paper tugas akhir tentang simulasi manajemen bisnis digital dan perdagangan
elektronik di sebuah organisasi.
MM24R1
Pokok-Pokok materi kuliah mencakup Konsep Dasar Sistem Informasi Manajemen
(Konsep Dasar SIM), Teknologi Penunjang untuk Perancangan, Operasionalisasi dan
Pengembangan SIM (Teknologi Informasi dan Komunikasi / TIK), Pemanfaatan SIM
dan TIK dalam Bisnis, dan Pemanfaatan SIM dan TIK dalam Pengembangan Jaringan
Kerja. Lingkup bahasan meliputi SIM secara umum, SIM dalam Bisnis, SIM dan
Pengambilan Keputusan, SIM dan Kepemimpinan, e-Business, e-Commerce, serta SIM
dan Jejaring Kerja. Perkuliahan dilaksanakan dengan menggunakan
Pendekatan andragogi, dengan berbagai model seperti problem based learning, problem
solving, melibatkan keterampilan menganalsisi, menyintesis serta
mengevaluasi dan mengkreasi. Berbagai metode dilakukan, seperti observasi,
penelusuran pustaka, diskusi argumerntasi, serta presentasi dan penugasan
mandiri/kelompok. Penilaian dilakukan secara holistic untuk mencapai CPMK yang ditetapkan, seperti penilaian
UTS/UAS, penilaian presentasi, kemampuan berargumentasi, dan kemampuan
mengomunikasikan gagasan secara tertulis.
MM24R1
Setelah
perkuliahan, Mahasiswa memiliki kemampuan bekerjasama dan kemampuan menerapkan
perhitungan statistic, permodelan, menerapkan, menggunakan dan menganalisis
perhitungan model-model statistik yang digunakan untuk mendukung teknik
sampling dan pengolahan data hasil penelitian tesisnya. Materi perkuliahan
mencakup prinsip pengolahan data/informasi (Big data), dinamika data, dan
sampling serta teknik statistic untuk pengolahan data hasil sampling dan hasil
penelitian, baik hasil penelitian kualitatif maupun kuantitatif (statistik deskriptif
dan inferensial). Statistik Deskriptif
meliputi ukuran-ukuran tendesi sentral,
penyebaran, serta korelasi dan regresi. Sedangkan statistik inferensia meliputi
distribusi sampling, penaksiran titik dan interval serta pengujian hipotesis.
Pengujian hipotesis meliputi uji komparasi yang didalamnya memuat uji satu
kelompok, dua kelompok, serta uji k kelompok. Pengujian dilakukan melalui dua
pendekatan statistik yakni parametrik dan non parametrik. Selain uji komparasi,
juga dipelajari pengujian asosisasi, yakni
korelasi bivariat dan korelasi parsial, serta regresi linear sederhana
dan multivariabel). Mata kuliah ini juga melatih mahasiswa untuk dapat
menggunakan rpogram-program khusus seperti SPSS untuk pengolahan data hasil
penelitian.. Pada
akhirnya, teknik pengolahan data yang menjadi kekhasan prodi memeroleh proporsi
terbesar untuk didiskusikan dan dipastikan dikuasai mahasiswa, untuk memastikan
bahwa mahasiswa dapat melakukan pengolahan data hasil penelitian yang
representatif dan memiliki keandalan. Perkuliahan dilaksanakan dengan
menggunakan Pendekatan andragogi, dengan berbagai model seperti problem based learning, problem solving, melibatkan keterampilan
menganalsisi, menyintesis serta mengevaluasi dan mengkreasi. Berbagai metode dilakukan,
seperti observasi, penelusuran pustaka, diskusi argumerntasi, serta presentasi
dan penugasan mandiri/kelompok. Penilaian dilakukan secara holistic untuk mencapai CPMK yang ditetapkan, seperti penilaian
UTS/UAS, penilaian presentasi, kemampuan berargumentasi, dan kemampuan
mengomunikasikan gagasan secara tertulis.
MM24R1
Setelah mengikuti perkuliahan filsafat ilmu diharapkan mahasiswa dapat meningkatkan kompetensinya dalam memahami mengembangkan, menyelesaikan masalah, menganalisis secara kritis serta mencipta tentang konsep dengan paradigma baru tentang hakikat ilmu pengetahuan dan mengimplementasikan nilai-nilai yang telah dikaji dalam filsafat Ilmu ke dalam bidang keahlianya. Oleh karena itu dalam perkuliahan Filsafat ilmu ini dibagi dalam 2 bagian. Bagian pertama akan diberikan konsep-konsep dasar filsafat ilmu secara umun pada pertemuan 1-8 berkaitan litrasi hakikat dan pembagian filsafat, landasaran filsafat (Ontology, Epistemology dan Aksiologi keilmuan), serta perkembangan aliran filsafat ilmu.
Pada bagian kedua setelah mahasiswa memahami, menguasai konsep, landasan dan perkembangan aliran filsafat untuk selanjutnya pada pertemuan 9-16 diharapkan mahasiswa dapat mengimplementasikan nilai-nilai filsafat yang telah dikaji dan pelajari ke dalam bidang manajemen pendidikan dan ilmu manajemen serta bisnis. Dalam perkuliahanya mahasiswa, diberi kesempatan untuk memecahkan masalah, menganalisis, mengelaborasi, mengembangkan serta membangun atau mencipta tentang konsep-konsep keilmuan di bidangnya melalui berbagai kegiatan literasi dalam mengeksplorasi, diskusi,kolaborasi dan penugasan dosen pengampu agar mampu mencipta konsep-konsep baru di bidangnya masing-masing.